Minta Doa agar Suami Mau Shalat; Tanya jawab agama diasuh oleh Dr Zainuddin MZ Lc MA, Ketua Lajnah Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur.
Tarjihjatim.pwmu.co – Ustadz, mohon saran doa apa agar suami saya bisa meninggalkan maksiat. Karena shalatsuami pun juga tidak penuh lima waktu tetapi shalat Dhuha jarang dia tinggalkan, hingga saya juga merasa benar-benar aneh.
Jawaban
Sungguh Anda istri yang tangguh, memiliki suami yang gemar shalat sunah namun enggan untuk melaksanakan shalat wajib. Mungkin ini yang belum dipahami oleh suami. Logikanya, shalat wajib yang harus ajek (kontinyu) dilakukan, kemudian dipersilakan menambah shalat-shalat sunah lainnya sebagai media taqarub kepada Allah.
Namun anehnya walaupun tidak meninggalkan shalat Dhuha, kenapa shalatnya tidak mampu menjaga kemaksiatan! Jika ibu berkenan untuk gemar shalat tahujud, ibu doakan suami ibu agar kembali ke jalur yang diridhai Allah saya yakin ibu akan mendapatkan janji Allah bahwa tutur kata ibu akan penuh dengan karismatik.
Doa ibu tidak harus dengan tutur kata, detak isi hati ibu pun pasti didengar Allah karena “Sesungguhnya Allah membatasi antara manusia dan hatinya.” (al-Anfal: 24) (*)
Editor Mohammad Nurfatoni